Harga Komoditas Ekspor 2017 Diperkirakan Tak Naik Signifikan

tempo.co

26 November 2016

 

Harga Komoditas Ekspor 2017 Diperkirakan Tak Naik Signifikan

TEMPO.CO, Bogor - Kepala Badan Kebijakan Fiskal Suahasil Nazara mengatakan peningkatan harga minyak sawit, minyak mentah, dan batu bara, dalam empat bulan terakhir belum akan diikuti kenaikan yang signifikan pada tahun depan. "Ke depan, levelnya akan di situ-situ saja, flat," kata Suahasil di Hotel Aston, Sentul, Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 26 November 2016.

Ke depan, Suahasil memperkirakan, harga minyak mentah US$ 45-50 per barel, bahkan bisa mencapai US$ 51-52 per barel. "Tapi, tidak akan menjadi US$ 70-80 per barel dalam jangka waktu beberapa tahun ke depan," kata Suahasil di Hotel Aston, Sentul, Bogor, Sabtu, 26 November.

Kenaikan harga komoditas di pasar dunia itu, kata Suahasil, membuat iklim ekspor akan membaik. "Tapi tidak spektakuler. Paling tidak, negatifnya akan lebih rendah. Tapi tidak akan lompat ke positif sehingga ekspor tetap belum bisa jadi sumber pertumbuhan ke depan," tutur Suahasil.

Direktur Jenderal Anggaran Kementerian Keuangan Askolani menyatakan hal serupa. Menurut dia, rendahnya harga komoditas masih menjadi tantangan. Dalam beberapa bulan terakhir, tren harga beberapa komoditas naik. "Tapi belum signifikan. Batu bara dan minyak sawit masih menghadapi tantangan," katanya.

Rendahnya harga komoditas tersebut, menurut Askolani, berdampak pada kondisi fiskal. Harga minyak mentah yang rendah membuat penerimaan yang dulu mencapai Rp 200-300 triliun menjadi hanya Rp 100 triliun. "Pengusaha mengalami perlambatan karena harga komoditas sehingga pajaknya turun."


ANGELINA ANJAR SAWITRI

Bagikan

RELATED POST

Informasi Sawit Nasional dan Internasional (Pasar Global)


Kejutan Astra Agro

Informasi Sawit Nasional dan Internasional (Pasar Global)


Sempat Disetop, Kasus penggelapan Minyak Sawit Siap Disidangkan

Informasi Sawit Nasional dan Internasional (Pasar Global)


Tidak Dihadiri Dirut, Dewan Batalkan Hearing dengan Eampat Perusahaan Sawit

Event

Pengunjung